Amriman M. S.Pd, MM
WP.com, Padang [Sumatera Barat] Kepala sekolah SMA N 13 Padang Amriman M. S.Pd,MM mengatakan SMA N 13Padang selalu mengadakan kegiatan rutin tahunan, untuk tahun 2019 ini telah melaksanakan    donor darah, jalan santai. Kegiatan dilaksaanakan selama dua hari mulai 30 sampai 31 agustus 2019.  Hal ini diungkapkan Amriman M. S.Pd, MM kepada media, Sabtu (31/08/2019).
Kegiatan donor  darah dilakukan oleh PMR Wira SMA N 13 Padang dengan arti satu tetes darah  bermakna  untuk  satu kehidupan temanya, ungkap Amriman.

Dalam kegiatan donor darah juga dibuka untuk umum sehingga darah yang tekumpul baik dari umum, pegawai siswa 11,12 dan tokoh masyarakat sebanyak 71 kantong, jelas Amriman. 

Sementara  kegiatan lain yang dilakukan hiking muhibah, kegiatan ini dilaksanakan  lima sekolah di Koto  Tangah yaitu SMA N 13 Padang  MAN 3, SMK Pertanian Pembangunan ditambah lagi MTS N 3 Padang dan SMP N 16 Padang.

Kelima  sekolah nantinya akan jadikan espos untuk kegiatan hiking muhibah, pertama starnya adalah di MAN 3 Padang yang tadi sudah dilepas oleh  Kakanwil Kamenag Sumatera Barat  bapak H. Hendri kemudian pos satunya di SMP N 16 nanti anak akan diterima oleh kepala sekolahnya terus SMP 16 bergerak ke SMK   pertanian  pembangunan  disana juga ada  kegiatan- kegiatan  sosiaisasi keberadaan SMK PP kemudian setelah  pos dua anak berangkat ke pos tiga di MTSN 3  disana dia istirahat makan siang sholat (isoma) setelah itu menuju ke SMA N 13 Padang untuk acara penyambutan dan penutupan oleh kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barat Bapak adib Alfikri diwakili oleh Kabid pendidikan Suryanto, M.Pd dan sekaligus penyerahan doorprize. 

Ditambahkan Amriman yang jadi tema kita adalah  bagaimana  munculnya rasa keberagaman menumbuhkan rasa kebersamaan karena MAN adalah dibawah Kamenag kemudian SMK PP dulu adalah dulu dibawah pimpinan pertanian sekarang sudah menjadi bagian dari Dinas Pendidikan Sumatera Barat.

Sementara SMA 13 jelas- jelas adalah sudah jadi bagian dari dinas pendidikan Propinsi Sumatera Barat. Dengan adanya kegiatan bersama  ini motivasi anak-anak lari dari tauran sehingga menumbuh kembangkan rasa kebersamaan dan rasa kesetiaankawanan  serta membuka tali silaturahin anak- anak kita. Tidak itu saja jelas Amriman   kegiatan- kegiatan ini juga ajang promosi  bagi sekolah yang tiga itu sehingga tamatan SMP  tamatan MTs.N dia akan melihat  apakah akan melanjutkan ke SMK PP atau melanjutkan ke SMA 13 atau ke MAN 3 atau melanjutkan ke perguruan tinggi. 

Jadi, ini merupakan perdana untuk dilanjutkan di tahun- tahun berikutnya  sehingga nuansa ini tepat kita angkat  untuk memperingati 17  tahun RI sekaligus juga menyambut  satu muharam 1441 hijriah yang akan jatuh besok. 

Lebih jelas disampaikan Amriman itulah kegiatan kita hari ini namanya hiking muhibah yang diikuti lima sekolah di Koto Tangah. hiking muhibah artinya saling silaturahim karena sekolah itu menjadi pos dari kegiatan kita itu, semua sekolah tidak ada yang luput jadi starnya di MAN 3,  pos satunya di SMP 16, pos duanya di SMK PP, pos tiganya di MTs.N dan finis serta penerimaan doorpress dan penutupan  langsung di SMA 13 Padang.

Masing- masing sekolah yang ikut untuk SMA 13 kelas 10, SMA PP juga kelas 10  MAN juga kelas 10  semuanya sementara dari SMP 16 dan MTs.N 3 itu pesertanya kelas 9 sehingga dia dikenalkan dengan kemana dia mau sekolah besok apakah ke SMA 13, MAN 3 atau ke SMK PP  sambil mempromosikan sekolah masing masing.

Tidak itu saja ungkap Amriman dulu orang hanya tahu dengan SMA 13 saja sekarang MAN juga sudah banyak siswanya SMA PP dulu hanya lima lokal sekarang tujuh lokal SMA 13 sekarang 12 lokal karena SMA 13 dinaikan  rombel, 25 menjadi 28 rombel sehingga jumlah siswa kita naik menjadi 793 th 2017  2018/2019  menjadi 948  siswa 28 rombel SMA 16, 38 rombel sekarang guru 73 orang, semuanya juga sudah termasuk PNS dan honorer.

Dalam memperingati hari Kemerdekaan RI ini, masing masing sekolah juga mengadakan lomba  sosial, donor darah dan lomba pidato, lomba menari, lomba olahraga dan seni pacu karung,  tarik tambang, bola kaki, futsal antar guru dan guru Pl dan juga guru, siswa yang sudah digelar kemaren.

Harapan kami  kedepanya bersinerji  artinya antar sekolah, madrasah jadi dengan adanya hiking muhibah ini berati madrasah itu sinerji  sehingga ada semacam persaingan yang secara kompotitis sehingga egonya tidak menonjolkan SMA 13 juga tidak menampakan sehingga anak- anak bebas memilih sekolah, sekolah mana yang akan mereka lanjutkan. (Elly)


 
Top