Akselerasi Vaksin Covid-19, Ditbinmas Polda Sumbar gelar Vaksinasi Di GOR H. Agus Salim
Padang.Wp.Com.Guna mendukung program pemerintah dalam akselerasi Vaksin Covid-19, Direktorat Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Polda Sumbar mengadakan vaksinasi Covid-19 massal.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dari Sabtu tanggal 23 Oktober hingga Minggu 24 Oktober 2021, di GOR H. Agus Salim, Kota Padang dengan tema "Pergelaran Vaksin Massal Polda Sumbar dan Komponen Anak Bangsa".
Direktur Binmas Polda Sumbar, Kombes Pol Drs. Johni Soeroto mengatakan, vaksinasi massal ini diberikan kepada seluruh komponen anak bangsa di Provinsi Sumatera Barat dengan melibatkan seluruh berbagai komunitas.
"Ada dari komunitas pemusik jalanan, laskar merah putih, asosiasi buruh, pedagang kecil keliling, buruh serikat transportasi, LKAAM, Senkom Mitra Polri, Pemuda Pancasila, Pokdar Kamtibmas dan Satuan Pengamanan (Satpam)," katanya.
Dijelaskan, berkumpulnya semua komunitas ini untuk menyamakan satu kata, menyatukan langkah menyatukan hati, bahwa semua membutuhkan vaksin Covid-19.
"Jadi kegiatan ini adalah menggelorakan menggiatkan vaksin itu di bumi Minang ini," tutur Kombes Pol Johni Soeroto.
Dirinya menyebut, bahwa vaksinasi yang digelar dalam dua hari ini tidak memiliki target berapa jumlahnya.
"Kita tidak mempunyai target, sebanyak-banyaknya. Yang jelas waktu demi waktu berjalan hadir orang (vaksin). Kami tidak pernah menghitung jumlah, prinsip buat kami sebanyak-banyaknya," ujarnya.
Kombes Pol Johni Soeroto menerangkan, dengan dilakukannya vaksin nantinya akan menjamin keseharian kita dalam beraktivitas, dan kembali berjalan normal yang sifatnya "New" atau baru.
"Kenapa? Saat kita mengurus administrasi yang berkaitan dengan pemerintahan maka kita akan ditanyakan sudah vaksin dan mana sertifikat vaksinnya, itu New nya," terangnya.
Ia mencontohkan, apabila adanya warga yang belum di vaksin sehingga berpengaruh terhadap kegiatan lainnya.
"Rugi kita, kita mau beribadah haji umrah kemudian terhambat. Kemudian kita mau berkegiatan lainnya, ke mall, mau jalan-jalan dan lain sebagainya. Jadi saya imbau saudara-saudara saya yang di Ranah Minang ini untuk vaksin, untuk kehidupan anda, keluarga serta lingkungan kita," imbaunya.(*)