DANLANTAMAL II MEMBUKA LOMBA KICAU BURUNG DI PANTAI AIR MANIS PADANG
Padang, Wp.Com.Dalam rangka untuk mempererat rasa persaudaraan dan komunikasi bagi para pencinta serta komunitas burung berkicau di seluruh pulau Sumatera, Polisi Militer TNI Angkatan Laut Pangkalan Utama TNI AL Pom Lantamal II, melaksanakan lomba burung berkicau Minggu 20 Maret.
Kegiatan lomba burung berkicau dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun HUT Polisi Militer TNI AL tahun 2022. Kegiatan berkicau burung di buka langsung oleh Komandan Pangkalan Utama TNI AL Danlantamal II Laksamana Pertama TNI Endra Sulistiyono.S.E.,M.M.
Peserta lomba berdatangan dari berbagai kota di pulau Sumatera seperti, Medan, Pekanbaru, Jambi, Bengkulu dan kota lainnya. Para juri juga di datangkan dari Jakarta dan kota lainnya yang sudah profesional di bidangnya.
Kegiatan lomba berkicau burung di adakan di lokasi wisata Pantai Air Manis kota Padang. Kegiatan lomba ini juga menjadi tontonan menarik tersendiri bagi para wisatawan yang berkunjung ke pantai Air Manis kota Padang. Kegiatan lomba kicau burung ini juga bertujuan untuk melihat sampai sejauh mana dilakukan perawatan dan pemeliharaan terhadap burung selama ini, demikian Danlantamal menyampaikan sambutan singkat pada saat pembukaan acara.
Ikut mendampingi Danlantamal, Wadanlantamal Kolonel Marinir Andy Prasetyo, para PJU, Kadis dan Kasatker Danlantamal II.
Dispen Lantamal II.