Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan UIN Safari Ramadhan ke Kabupaten Solok
Padang.Wp.Com.Tim Safari Ramadhan Pemerintahan Provinsi Sumatera Barat yang Diketuai Rektor UIN Imam Bonjol Padang yang kali ini diwakili oleh Wakil Rektor Bid. Akademik dan Kelembagaan Dr. Yasrul Huda, M.A., selaku ketua tim di dampingi Wakil Rekor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Welhendri Azwar,M.Si.Ph.D di Kec. Junjuang Sirih Kabupaten Solok pada Sabtu (09/04/2022).
Kegiatan ini merupakan lanjutan dari program Safari Ramadhan Pemprov Sumbar yang sebelumnya dilaksanakan di Kota Pariaman dan Kabupaten Pasaman.
Tim disambut oleh Camat Tanjuang Sirih, Wali Nagari Muaro Pingai Dodi Hermen, S.E., serta beberapa perangkat daerah, masyarakat, dan pengurus Surau Balenggek Desa Guci IV. sekaligus berbuka bersama dengan segenap pimpinan daerah, nagari, pengurus mushalla dan masyarakat Guci IV di lantai dua Surau Balenggek. Agenda pertemuan ramah tamah dilaksanakan setelah sholat tarwih.
Pengurus menyampaikan ucapan terima kasihnya dan merasa bahagia dapat kunjungan silaturahmi ini dari Tim Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.
Pada kesempatan tersebut Wali Nagari Muaro Pingai menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas kunjungan tim safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat dapat memicu semangat kami dalam mendidik anak bangsa yang cerdas dan berkualitas khususnya pada Nagari Muaro Pingai. Kemudian Wali Nagari juga menyampaikan permohonan ma’af jika terdapat hal yang tidak berkenan dalam penyambutan tim safari ramadhan tersebut. Tak lupa walinagari juga memohonkan kepada Allah Swt bahwa apa yang dilaksanakan ini menjadi ladang amal bagi seluruh pihak.
Ketua tim Menyampaikan maksud kunjungan tim safari, yaitu dalam rangka melaksanakan visi dan misi gubernur Sumbar sejalan dengan visi-misi UIN IB Padang dalam mewujudkan Sumbar masyarakat madani yang unggul dan berkelanjutan. Beliau menekankan, realisasi visi misi tersebut amat bergantung kepada sinergitas semua elemen masyarakat.
Dr. Yasrul Huda, MA., selaku ketua tim memberikan bantuan Pemerintah Provinsi Sumbar sebanyak Rp.20 juta rupiah secara simbolis kepada pengurus Surau Balenggek Desa Guci IV Nagari Muaro Pingai. Kegiatan Safari ditutup dengan tausiyah dari ustaz Dr. Muslim Tawakkal, M.Pd.(***)