Papua Barat .Wp.com.Satgas Yonif 133/YS yang bertugas di Sektor Kolakops Korem 181/PVT wilayah Kabupaten Maybrat-Papua Barat Daya melalui Komsos mengajak masyarakat dan pemuda  menjaga perdamaian dan tidak terpengaruh oleh setiap isu negatif atau ajakan kelompok Kriminal Separatis Teroris (KST ) jelang pada bulan Desember ini..
Maybrat, Selasa (05/12/2023).

Melalui kegiatan Komsos tatap muka secara langsung dengan masyarakat Kampung Sory Satgas mengajak untuk sama-sama menjaga stabilitas keamanan dan jangan terpengaruh dengan siapapun atau kelompok manapun untuk membuat kekacauan karena situasi yang selama ini sudah damai harus kita pelihara dan jaga dengan baik, hal tersebut mendapat tanggapan positif dari masyarakat Kampung Sory Distrik Aifat Selatan Kabupaten Maybrat-Papua Barat Daya.


Letnan Kolonel Inf Andhika Ganessakti melalui reles yang diperoleh oleh Tim Penerangan Satgas Yonif 133/YS mengatakan jangan ragu-ragu untuk menyampaikan kepada masyarakat agar masyarakat tau apa yang dilakukan kelompok KST diwilayah Maybrat khususnya di Distrik Aifat tidak benar, hanya akan menyebabkan kerugian dipihak masyarakat, dan ajak masyarakat serta pemuda disektor masing masing secara humanis untuk tidak terpengaruh dan jangan coba-coba kibarkan bendera Bintang Kejora di wilayah Kabupaten Maybrat, koordinasi dengan Instansi setempat," Ujar Dansatgas.


Bapak Yohanis Tamunete selaku masyarakat mengatakan "Kita akan bekerjasama dengan anggota Satgas untuk sama-sama mengamankan wilayah Aifat dan saya akan menghimbau Pemuda kampung jangan ada yang terpengaruh kegiatan selama bulan Desember ini maupun diwaktu-waktu lainnya, mari kita sukseskan Natal dan Tahun Baru penuh Berkah dan Damai," Ujarnya.

Dengan terjalinya komunikasi yang baik antara Satgas dan masyarakat harapannya tumbuh kesadaran untuk sama-sama menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kabupaten Maybrat khususnya wilayah Aifat.
 
Top