Maybrat.Wp.Com. Dalam rangka memperkokoh kemanunggalan antara TNI dengan rakyat, pada momen rangkaian HUT Kabupaten Maybrat Ke-15 Tahun yang jatuh pada bulan April ini Satuan Tugas Batalyon Infanteri 133/Yudha Sakti membantu masyarakat Kampung Sampika membenahi lingkungan kampungnya menjadi lebih bersih dan berwarna merah putih disetiap sudut kampung mulai dari pagar hingga bendera terlihat disana..Selasa, (29/30/2024)

Personel dari Pos Komando Taktis Susumuk Satgas Yonif 133/YS yang dipimpin oleh Sertu Rohmat Ridhwan dengan beberapa orang anggotanya membantu masyarakat membenahi kampungnya mulai dari membuatkan pagar, gapura, membersihkan rumput dan memasang bendera/umbul-umbul. Hal tersebut dilakukan guna mendukung warga Kampung Sampika meraih kemenangan pada ajang lomba kebersihan kampung yang diselenggarakan hampir setiap tahunnya oleh Bupati Kabupaten Maybrat.

Sementara itu Dansatgas Yonif 133/YS dalam keterangannya  menjelaskan bahwa Pos-pos yang memiliki desa binaan terkhususnya Pos Susumuk harus mampu membantu dan mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya, serta selalu memberikan contoh kepada masyarakat dalam semua aspek salah satunya tentang kebersihan lingkungan.

“Kegiatan gotong royong ini merupakan salah satu sarana pembinaan teritorial dan wujud kepedulian kami dari Satgas Yonif 133/YS kepada masyarakat dengan membersihkan lingkungan agar kedepannya masyarakat lebih peduli lagi dengan kebersihan lingkungan kampung dan semoga bukan hanya pada saat momen perlombaan saja melainkan terus menerus,” ucap Dansatgas.

Bintara Teritorial Satgas Yonif 133/YS, Sertu Rohmat Ridhwan menyampaikan bahwasanya gotong royong yang dilaksanakan oleh personel Pos Kotis Susumuk ini selain memeriahkan ajang perlombaan kebersihan kampung, juga merupakan salah satu upaya untuk melestarikan budaya hidup saling peduli dan memupuk kebersamaan di antara masyarakat.

“Kami membantu para warga Kampung Sampika membenahi dan membersihkan kampungnya, kebetulan pada bulan ini merupakan bulan ajangnya perlombaan kebersihan kampung, maka untuk itu kami berniat membantu warga binaan kami menyiapkan semuanya serta melalui momen ini bisa terpupuk budaya saling peduli terhadap kebersihan lingkungan  agar kampung terlihat rapi dan bersih serta masyarakat dapat merasa nyaman melaksanakan aktivitas sehari-hari,” tutur Sertu Rohmat Ridhwan.

Kepala Kampung Sampika, Hendrik Safuf berterima kasih kepada peronel Pos Komando Taktis Satgas Yonif 133/YS yang telah peduli dan membantu masyarakat kampung untuk membersihkan kampung dalam rangka penyiapan perlombaan kebersihan.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi kami masyarakat agar selalu menjaga kebersihan kampung, sehingga terlihat lebih bersih dan asri dan juga kami diajarkan untuk melestarikan budaya hidup gotong royong dalam kehidupan masyarakat,” ujar Hendrik Safuf.
 
Top